Minggu, 01 Januari 2017

Perayaan Natal Keluarga Besar Polres Batubara Tahun 2016


Batubara, Tumpas

Keluarga besar Polres Batubara mengadakan perayaan Natal 2016 di Aula Bhayangkari Polres Batubara pada hari Kamis (29/12) Pukul 09.00 Wib. Adapun tema yang diambil dalam perayaan Natal “Hari ini telah lahir bagimu juru selamat yaitu Kristus Tuhan di Kota Daud” dan Sub tema “Natal memotivasi Polri menjadi lebih profesional, modern dan terpercaya”.
Kegiatan perayaan Natal Keluarga Besar Polres Batubara tersebut dihadiri oleh Wakapolres Batubara KOMPOL JULIANI PRIHARTINI, S.IK, MH dan Personil Polres Batubara khususnya yang beragama Kristen dan undangan sekitar 50 orang.
Dalam sambutanya Wakapolres Batubara KOMPOL JULIANI PRIHARTINI, S.IK, MH mengajak hadirin untuk bersama-sama meningkatkan iman dan taqwa serta selalu memohon agar seluruh keluarga besar Polres Batubara diberikan kesehatan dan keselamatan serta kesejahteraan untuk selalu dapat menjadi anggota Polri yang dicintai masyarakat.
“Meski hanya dilaksanakan dalam kesederhanaan tapi marilah kita mengambil hikmahnya bahwa kita adalah mahluk yang selalu memuji dan bersyukur atas limpahan rahmat dari Tuhan yang maha kuasa”, imbuh Wakapolres.
Pdt. Morgan Doloksaribu, S. Th dalam renungan Natalnya menyampaikan bahwa hari ini telah lahir bagi kita juru selamat, untuk itu jadikan perayaan natal ini untuk melakukan pembaharuan diri, sekaligus pembaharuan semangat dan etos kerja sehingga dapat membawa perubahan yang positif bagi kepribadian diri sendiri maupun keluarga.
Mari mengucap syukur dan suka cita menyambut dan menyongsong kedatangan sang juru selamat ke dunia, melalui ibadah Natal malam ini kiranya kita dapat memberikan keteladanan didalam mewujudkan kehidupan yang harmonis, rukun dan damai serta bersatu bergandengan tangan”, tandasnya.
Perayaan Natal keluarga besar Polres Batubara ini juga diisi dengan liturgi, vocal solo, trio, dan vocal grup yang dipersembahkan oleh Polwan dan Bhayangkari Polres Batubara. ,(A.Nduru)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar